Kak Kepo 2014

Senin, 18 Februari 2013

Efek & Bahaya Tidur Malam (Begadang)

04.03

Kita tentu menginginkan otak yang kreatif, cerdas, dan memiliki daya ingat yang baik.Cara termudah untuk mendapatkannya adalah dengan tidur teratur dan menjauhi begadang.

Seringkali kita dihadapkan dengan pekerjaan maupun tugas sekolah yang mengharuskan kita tidur malam sehingga dapat menimbulkan masalah daya ingat, konsentrasi, bahkan menimbukan penyakit lainnya.


Setiap hal yang dilakukan tentu memiliki efek bagi pelakunya, adapun efek-efek tidur malam sebagai berikut:


Positif

Membantu Proses Pembakaran Kalori- Para Ahli Colorado Sleep and Chronobiology mengungkapkan bahwa tidur malam dapat membakar kalori sebanyak 135 kalori yang setara dengan berjalan kaki selama 3,2 km. Pemimpin penelitian tersebut, Profesor Kenneth Wright mengatakan jumlah penyimpanan energi yang dibuthkan untuk menjelaskan epidemi obesitas adalah 50 kalori sehari. walau begitu Wright tidak menyarankan tidur malam untuk menurunkan berat badan.

Negatif

Suatu Bentuk Penyiksaan- Cara ini pernah dilakukan untuk menginterogasi orang lain. Teknisnya, korban dibuat terjaga beberapa hari, keudian diijinkan tidur, dan kemudian dibangunkan paksa. Seorang pembicara dari Badan Amnesi Internasional Australia, Nicole Bieske mengatakn hal ini tak berperikemanusiaan.
Gairah seks turun-Kurang tidur menyebabkan tingkat libido dan dorongan seksual menurun pada pria maupn wanita. hal ini karena energi terkuras, mengantuk, dan tensi yang meningkat.

Mempengaruhi Otak- Sebuah studi UCSD menggunakan teknologi imaging gelombang magnetis menunjukkan bahwa bagian cortex frontal menunjukkan aktifitas lebih banyak namun kinerja memori menurun sangat derastis pada kondisi ini.

Konsentrasi Menurun- Siklus tidur pada malam hari berperan dalam menguatkan memori dalam pikiran. Tidak cukup tidur menyebabkan kemampuan mengingat hal-hal yang dipelajari seharian menurun.
Sumber: Yahoo & Uniqpost

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 Kak Kepo. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top